Sejarah perkembangan komputer generasi 1 SD 5, bagian² komputer software dan hardware, jenis komputer, cara kerja komputer, dan manfaat komputer dalam segala bidang

 Sejarah Perkembangan Komputer Generasi 1 Sampai 5

1. GENERASI PERTAMA

     Komputer generasi pertama berawal dari tahun 1942 – 1959. Komputer genarasi ini disebut juga sebagai komputer dinosaurus karena ukurannya yang relatif besar mirip komputer induk atau komputer utama. Komputer generasi pertama masih sangat sederhana dan belum kompleks penggunaanya. Hanya orang yang ahli sajalah yang dapat menggunakan komputer ini karena sangat sulit dan daya komputesinya sangatlah lambat.

Komputer generasi pertama menggunakan tabung vakum (vacuum tube) untuk memproses dan menyimpan data. Tabung vakum berukuran seperti lampu kecil. Tabung ini cepat panas dan mudah terbakar. Ribuan tabung vakum diperlukan untuk mengoperasikan komputer generasi pertama.

Tabung hampa udara sebagai penguat sinyal, merupakan ciri khas komputer generasi pertama. Pada awalnya, tabung hampa udara digunakan sebagai komponen penguat sinyal. Bahan bakunya terdiri dari kaca, sehingga banyak memiliki kelemahan, seperti: mudah pecah, dan mudah menyalurkan panas. Panas ini perlu dinetralisir oleh komponen lain yang berfungsi sebagai pendingin.

a. Ciri ciri komputer pada generasi pertama adalah sebagai berikut :

1) Komponen elektronikanya dari Tabung Hampa (Vacuum Tube)

2) Program dibuat dalam bahasa mesin (Machine Language), yang programnya tersimpan dalam memori komputer.

3) Programnya masih menggunakan bahasa mesin dengan menggunakan kode 0 dan 1 dalam urutan tertentu.

b. Sifat-sifatnya:

1) Ukurannya besar dan memerlukan tempat yang sangat luas.

2) Memerlukan banyak Pendingin (AC) karena banyak mengeluarkan panas.

3) Prosesnya relatif lambat.

4) Kapasitas untuk menyimpan data kecil.

Pabrik yang memproduksinya : UNIVAC, IBM, BURROGHS, HONEYWELL

Contoh mesin : ENIAC, MARK II, EDSAC, MARK III, UNIVAC I & II, IBM 650, ADVAC.

Contoh komputer generasi pertama adalah ENIAC (Electronic Numerical Integrator And Calculator) yang dibuat oleh Dr John Mauchly dan Presper Eckert tahun 1946. Komputer semacam ENIAC menggunakan 18.000 tabung hampa untuk mengolah data. ENIAC mempunyai bobot seberat 30 ton, panjang 30m dan tinggi 2.4m dan membutuhkan daya listrik 174 kilowatts. Pada tahun 1950-an, beberapa komputer yang mempekerjakan ribuan tabung hampa masih diproduksi.

Dan dengan adanya komponen tambahan, akhirnya komputer yang ada menjadi besar, berat dan mahal. Begitu besar ukurannya, sampai-sampai memerlukan suatu ruangan kelas tersendiri.

2. GENERASI KEDUA

     Komputer Generasi Kedua muncul pada era 1960-an. Munculnya komputer generasi ini ditandai dengan ditemukannya transistor, yaitu komponen elektronik berukuran kecil yang cara kerjanya memanfaatkan aliran muatan (elektron) di dalam zat padat kristalin. Transistor merupakan ciri khas komputer generasi kedua. Bahan bakunya terdiri atas 3 lapis, yaitu: “Basic”, “Collector”, dan “Emmiter”.

Transistor merupakan singkatan dari Transfer Resistor, yang berarti dengan mempengaruhi daya tahan antara dua dari 3 lapisan, maka daya (resistor) yang ada pada lapisan berikutnya dapat pula dipengaruhi. Fungsi transistor adalah sebagai penguat sinyal. Sebagai komponen padat, tansistor mempunyai banyak keunggulan seperti misalnya: tidak mudah pecah, tidak menyalurkan panas. Dengan demikian, komputer yang ada menjadi lebih kecil dan lebih murah. Transistor mempunyai sifat lebih ringan, lebih kuat dan tahan lama dibandingkan teknologi tabung.

Komputer generasi kedua menggunakan transistor dan dioda untuk menggantikan tabung vakum. Pada komputer generasi ini, diperkenalkan cara baru untuk menyimpan data, yaitu dengan penyimpanan secara magnetik. Penyimpanan secara magnetik menggunakan besi-besi lunak yang dililit oleh kawat. Kecepatan proses komputer generasi kedua lebih cepat dibandingkan generasi pertama. Awalnya, komputer generasi kedua menggunakan bahasa program tingkat tinggi, seperti FORTRAN (1954) dan COBOL (1959). Kedua bahasa program itu menggantikan bahasa mesin (low level language). Pada generasi ini, ukuran komputer lebih kecil yaitu kira kira seukuran lemari saja. Pada era ini juga manusia telah mengenal printer, memori, disket ataupun sistem operasi.

Komputer generasi ini digunakan untuk proses data di bidang perniagaan, universitas, dan militer, juga di perusahaan khususnya dalam bidang bisnis.

a. Ciri ciri komputer generasi kedua adalah sebagai berikut :

1) Komponen elektronikanya dari Transistor

2) Program dibuat dengan Assembly Language, Common Business-Oriented Language (COBOL) danFormula Translator (FORTRAN) dan ALGOL

3) Menjadi titik awal penemuan Mini computer.

b. Sifat-sifatnya:

1) Ukurannya relatif kecil.

2) Tidak banyak mengeluarkan panas.

3) Telah mengenal Magnetic Tape dan Magnetic Disk untuk menyimpan data.

4) Mulai mengenal Tele Processing (time sharing yang memungkinkan beberapa user dapat memakai kokmputer secara bersama-sama).

5) Proses relatif lebih cepat.

6) Kapasitas untuk menyimpan data semakin besar.

7) Tidak membutuhkan tegangan listrik sebesar generasi sebelumnya

8) Memory masih cukup kecil tapi masih lebih besar dibandingkan dengan komputer sebelumnya.

 2. Komputer generasi kedua (1960-1964)

Pabrik yang memproduksi : UNIVAC, IBM, BURROGHS, HONEYWELL, CDC (Control Data Corporation), NCR.

Contoh mesin : IBM (IBM 1620, IBM 1401, IBM 7070, IBM 7080, IBM 7094), UNIVAC III, CDC 6600 Super dan CDC 7600, BURROGHS 5500, HONEYWELL 400, PDP 1 & 5, DEC PDP-8, IBM 700. IBM Serie 1400, NCR Serie 304, MARK IV dan Honeywell Model 800.

Walaupun komputer ini telah menggunakan transistor sebagai pengganti fungsi tabung hampa, tetapi tetap saja mengeluarkan panas walaupun tidak sebanyak yang di keluarkan oleh komputer generasi pertama dan itu dapat berpotensi untuk merusak komponen yang ada pada komputer. Pada generasi ini juga bermunculan banyak programmer, analyst dan ahli di bidang komputer serta mulai berkembang industri piranti lunak atau softwere.

3. GENERASI KETIGA

    Komputer Generasi Ketiga merupakan perkembangan yang paling pesat dari perkembangan komputer yang ada. Komputer generasi ini muncul sejak era 1965-1971-an. Transistor yang dianggap tidak effisien lagi, membuat manusia mencari solusi lain dan solusi itu di temukan pada batu kuarsa ( Quartz rock ). Jack Kilby, seorang insinyur di Texas Instrument, mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC : integrated circuit) di tahun 1958. Hal ini merupakan sebuah inovasi yang dapat mendongkrak munculnya komputer generasi ketiga.

Komputer generasi ketiga dibuat dengan menggabungkan beberapa komponen di dalam satu tempat. Tampilan dari komputer juga disempurnakan. Selain itu, penyimpanan memorinya lebih besar dan diletakkan di luar (eksternal). Penggunaan listriknya lebih hemat dibandingkan komputer generasi sebelumnya. Ukuran fisiknya menjadi lebih kecil sehingga lebih menghemat ruang. Komputer generasi ketiga juga mulai menggunakan komponen IC atau disebut chip. Komputer jenis ini dapat digunakan untuk multiprogram.

Contoh: komputer generasi ketiga adalah Apple II, PC, dan NEC PC.

a. Sifat-sifatnya:

1) Ukurannya lebih kecil dari komputer generasi kedua.

2) Mulai mengenal Multi Programming dan Multi Processing.

3) Adanya integrasi antara Software dan Hardware dalam Sistem Operasi.

4) Prosesnya sangat cepat.

5) Kapasitas untuk menyimpan data lebih besar.

6) Menggunakan teknologi small-and medium-scale integration

3. Komputer Generasi Ketiga (1964-1975)

a. Ciri ciri komputer generasi ketiga adalah sebagai berikut :

1) Komponen elektronikanya dari Integrated Circuit (IC) yang berbentuk lempengan atau chip.

2) Program dibuat dengan bahasa tingkat tinggi (High Level Language), yaitu: BASIC, FORTRAN, COBOL.

3) Sudah menerapkan konsep multi processing dan dapat menjalankan program lebih dari satu multi programming dalam waktu yang bersamaan.

4) Dapat berkomunikasi dengan peralatan lain untuk melakukan komunikasi data seperti telepon dengan komputer.

5) Sebagai titik awal fenomena mikrokomputer.

6) Komputer menjadi lebih kecil dan lebih murah.

7) Konsep ‘time sharing’ diperkenalkan.

Pabrik yang memproduksi : IBM, BURROGHS, HONEYWELL, NCR

Contoh mesin : IBM S/360, UNIVAC 1108, PDP 8 & 11, HONEYWELL 200, RCA, SPECTRA 70.

Inilah komputer generasi ketiga yang diperkenalkan antara tahun 1963-1971. Pada era ini juga mulai digunakannya sistem operasi (operation sistem) yang memungkinkan mesin menjalankan berbagai program yang berbeda secara serentak dengan sebuah program utama yang memonitor dan mengkoordinasi memori komputer. Sistem operasi komputer pada generasi ketiga adalah UNIX dan Windows.

Konsep semakin kecil dan semakin murah dari transistor, akhirnya memacu orang untuk terus melakukan berbagai penelitian. Ribuan transistor akhirnya berhasil digabung dalam satu bentuk yang sangat kecil. Secuil silicium yag mempunyai ukuran beberapa milimeter berhasil diciptakan, dan inilah yang disebut sebagai Integrated Circuit atau IC-Chip yang merupakan ciri khas komputer generasi ketiga. Cincin magnetic tersebut dapat di-magnetisasi secara 1 arah ataupun berlawanan, dan akhirnya men-sinyalkan kondisi “ON” ataupun “OFF” yang kemudian diterjemahkan menjadi konsep 0 dan 1 dalam system bilangan biner yang sangat dibutuhkan oleh komputer. Pada setiap bidang memory terdapat 924 cincin magnetic yang masing-masing mewakili 1 bit informasi. Jutaan bit informasi saat ini berada di dalam 1 chip tunggal dengan bentuk yang sangat kecil.

4. GENERASI KEEMPAT

    Komputer generasi keempat telah berkembang sangat pesat karena penggunannya yang sangat mudah (friendly user) dan serba guna apalagi di bidang industri danteknologi informasi, peranan komputer sangatlah membantu.

Komputer generasi keempat adalah komputer yang kita temui pada saat ini. Komputer yang dalam komponen elektriknya masih menggunakan mikrochip walaupun ukurannya dan bahan yang digunakan berbeda. Sedangkan untuk pengolahan dan penyimpanan data menggunakan IC/chip . Ukurannya lebih kecil membuat ukuran komputerpun lebih sederhana.

Komputer generasi ini lebih maju karena di dalamnya terdapat beratus ribu komponen transistor. Proses pembuatan IC komputer generasi ini dinamakan pengintegrasian dalam skala yang sangat besar. Pengolahan data dapat dilakukan dengan lebih cepat atau dalam waktu yang singkat. Media penyimpanan komputer generasi ini lebih besar dibanding generasi sebelumnya. Komputer generasi ini sering disebut komputer mikro.

Contohnya: PC (Personal Computer). Beberapa teknologi IC pada generasi ini adalah : Prosesor 6086, 80286, 80386, 80486, Pentium I, Celeron, Pentium II, Pentium III, Pentium IV, Dual Core, Core to Duo, Quad Core, Core i3, i5, i7, Ivy bridge (buatan Intel), dan ada juga AMD K6, Athlon dsb. Generasi ini juga mewujudkan satu kelas komputer yang disebut komputer super.

a. Sifat-sifatnya:

1) Ukurannya relatif lebih kecil.

2) Sudah menerapkan Multi Programming dan Multi Processing.

3) Mengenal DataBase Management System (DBMS).

4) Pabrik yang memproduksi; IBM, BURROGHS, HONEYWELL, INTEL

 4. Komputer generasi keempat (80-an – sekarang)

     Dampak dari ide cemerlang Kilby mengembangkan teknologi IC maka hadir komputer-komputer dalam bentuk yang lebih cerdas, bekerja lebih cepat dan handal, mempunyai kapasitas memori yang sangat besar serta keunggulan-keunggulan lainnya, meski bentuk maupun volumenya justru semakin kecil.

a. Ciri ciri komputer generasi keempat adalah sebagai berikut :

1) Komponen elektronikanya dari miniaturisasi yang disebut LSI.

2) Mulai memperkenalkan VLSI (Very Large Scale Integration) yang merupakan paduan dari IC dengan kapasitas rangkaian dapat mencapai 100.000 komponen tiap chip.

3) Mulai dikembangkan suatu jaringan komputer lokal yang menggunakan ARCNET (Attach Research Computing Network).

4) Program dibuat dengan bahasa: BASIC, FORTRAN, COBOL, PASCAL.

5) Telah menggunakan Metal Oxide Semiconductor (MOS).

Contoh mesin; IBM (IBM S/34, IBM S/36, IBM PC/AT & XT, IBM PS/2), HONEYWELL 700, BURROGHS 600, CRAY I, CYBER, PC Aplle II, COMMODORE PC ,INTEL i386 sampai dengan intel Pentium. Generasi Keempat (1975-Sekarang).

Microprocessor merupakan chiri khas komputer generasi keempat yang merupakan pemadatan ribuan IC ke dalam sebuah Chip. Karena bentuk yang semakin kecil dan kemampuan yang semakin meningkat dan harga yang ditawarkan juga semakin murah. Microprocessor merupakan awal kelahiran komputer personal.

Pada tahun 1971, Intel Corp kemudian mengembangkan microprocessor pertama serie 4004. Contoh generasi ini adalah Apple I Computer yang dikembangkan oleh Steve Wozniak dan Steve Jobs dengan cara memasukkan microprocessor pada circuit board komputer. Di samping itu, kemudian muncul TRS Model 80 dengan processor jenis Motorola 68000 dan Zilog Z-80 menggunakan 64Kb RAM standard. Komputer Apple II-e yang menggunakan processor jenis 6502R serta Ram sebesar 64 Kb, juga merupakan salah satu komputer PC sangat popular pada masa itu. Operating Sistem yang digunakan adalah: CP/M 8 Bit. Komputer ini sangat populer pada awal tahun 80-an.

5. GENERASI KELIMA

    Komputer generasi kelima memang belum terwujud, karena komputer generasi ini merupakan komputer impian masa depan. Pembuatan bentuk komputer generasi kelima tentunya akan lebih kompleks. Komputer generasi kelima ini diperkirakan mempunyai lebih banyak unit pengolahan yang bekerja secara serentak untuk menyelesaikan lebih dari satu masalah dalam waktu bersamaan. Komputer generasi ini juga mempunyai memori yang besar. Komputer impian ini diperkirakan akan mempunyai kepandaian tersendiri atau dapat membuat keputusan sendiri. Sifat luar biasa komputer ini disebut sebagai kecerdasan buatan.

Rencana masa depan komputer generasi ke lima adalah komputer yang telah memiliki Artificial Intelligence (AI). Sehingga komputer di masa depan dapat memberikan respon atas keinginan manusia.

a. Ciri ciri komputer generasi kelima adalh sebagai berikut :

1) Komputer generasi ini masih dalam tahap pengembangan dan pemakainya belum banyak.

2) Pengembangan komputer genarasi ini dipelopori oleh negara Jepang.

3) Komponen elektronikanya menggunakan bentuk paling baru dari chip VLSI.

4) Program dibuat dalam bahasa PROLOG (Programming Logic) dan LISP (List Processor).

5) Komputer generasi kelima difokuskan kepada AI (Artificial Inteligence / Kecerdasan Buatan), yaitu sesuatu yang berhubungan dengan penggunaan komputer untuk melaksanakan tugas-tugas yang merupakan analog tingkah laku manusia.

b. Sifat-sifatnya:

1) Dapat membantu menyusun program untuk dirinya sendiri.

2) Dapat menerjemahkan dari suatu bahasa ke bahasa lain.

3) Dapat membuat pertimbangan-pertimbangan logis.

4) Dapat mendengar kalimat perintah yang diucapkan serta melaksanakannya.

5) Dapat memilih setumpuk fakta serta menggunakan fakta yang diperlukan.

6) Dapat mengolah gambar-gambar dan grafik dengan cara yang sama dengan mengolah kata, misalnya dapat melihat serta mengerti sebuah foto.

5. Komputer generasi kelima (Sekarang - Masa depan) 

Pada generasi ini ditandai dengan munculnya: LSI (Large Scale Integration) yang merupakan pemadatan ribuan microprocessor ke dalam sebuah microprocesor. Selain itu, juga ditandai dengan munculnya microprocessor dan semi conductor. Perusahaan-perusahaan yang membuat micro-processor di antaranya adalah: Intel Corporation, Motorola, Zilog dan lainnya lagi. Di pasaran bisa kita lihat adanya microprocessor dari Intel dengan model 4004, 8088, 80286, 80386, 80486, dan Pentium. Pentium-4 merupakan produksi terbaru dari Intel Corporation yang diharapkan dapat menutupi segala kelemahan yang ada pada produk sebelumnya, di samping itu, kemampuan dan kecepatan yang dimiliki Pentium-4 juga bertambah menjadi 2 Ghz. Gambar-gambar yang ditampilkan menjadi lebih halus dan lebih tajam, di samping itu kecepatan memproses, mengirim ataupun menerima gambar juga menjadi semakin cepat.

Dengan bentuk yang semakin kecil mengakibatkan daya, arus dan tegangan panas yang dikeluarkan juga semakin kecil. Dengan processor yang lebih cepat dingin, dapat dihasilkan kecepatan MHz yang lebih tinggi. Kecepatannya adalah 20 kali lebih cepat dari generasi Pentium 3.

Dua tanda tanda akan munculnya inovasi komputer generasi kelima adalah komputer paralel yang berarti memungkinkan banyak CPU bekerja sama membentuk suatu jaringan yang efisien. Selin itu ditemukannya superkonduktor yang memungkinkan aliran listrik mengalir tanpa hambatan sedikitpun sehingga dapat meningkatkan kecepatan informasi yang di dapat. Lembaga ICOT (Institute for new Computer Technology) juga dibentuk untuk merealisasikan keberadaan komputer generasi kelima ini.

Pengertian Hardware dan Software Komputer

Berikut ini adalah pengertian dari Hardware dan Software, yakni ;

a. Pengertian Hardware

Hardware (perangkat keras) merupakan semua bagian dari fisik komputer, yang membedakan hardware yakni adalah data yang berada di dalamnya atau data yang beroperasi di dalamnya, berbeda dengan software yang mana ini menyediakan instruksi untuk perangkat keras dalam menyelesaikan tugasnya.

b. Pengertian Software

Software (perangkat lunak) yakni merupakan perangkat yang berupa aplikasi (program) yang diciptakan dan dirancang oleh programer sehingga dapat beroperasi

atau menjalankan suatu perintah. Software ini pula dapat dikatakan dengan penggerak dan pengontrol perangkat keras (Hardware) untuk kemudian di fungsikan sebagai mana fungsinya.

Fungsi Hardware dan Software Komputer

Terlepas dari pengertian dan perbedaan antara kedua komponen yang sudah di jelaskan di atas, kali ini mari kita simak fungsi dari masing – masingnya, yakni ;

a. Fungsi Hardware

Hardware (Perangkat Keras) berfungsi memudahkan pengguna komputer dalam melakukan kegitan atau bekerja yang berkaitan dengan pengunaan komputer atau dengan adanya hardware yang lengkap maka sistem komputer bisa berjalan dengan baik. Untuk fungsinya yakni sesuai dengan jenis hardware yang ada.

Menjadi media pemberi masukan data (eksekutor).

Perangkat Keras ( Hardware) berfungsi sebagai pengolah data.

Hardware juga memiliki fungsi sebagai penampil inputan dari sebuah proses.

b. Fungsi Software

Fungsi Software yakni sebagai sistem operasi atau sistem pendukung.

Fungsi Software yakni untuk mengatur atau mengontrol hardware.

Software berfungsi menjadi penerjemah setiap instruksi ke dalam bahasa mesin agar dapat di terima oleh hardware.

Mengidentifikasi program.

Contoh Hardware dan Software

Berikut ini adalah contoh dari Hardware dan Software, yakni ;

a. Contoh Hardware

CPU – Menjadi unit pengolah data.

RAM – Menjadi tempat penyimpanan data sementara.

Hard drive – Menjadi media penyimpanan data semi permanen.

Mouse + keyboard – Perangkat masukan, media yang dipakai untuk memasukkan data untuk kemudian diproses oleh CPU.

Monitor – Menjadi alat penampil output (keluaran) yang di hasilkan oleh CPU.

Speaker – Menjadi alat penampil output (keluaran) yang berupa suara yang di hasilkan oleh CPU.

b. Contoh Software 

(application software) Perangkat lunak aplikasi seperti pengolah kata, lembar tabel hitung dan lain-lainnya.

(operating system) Sistem operasi seperti windows dan Linux.

(device driver) Pengendali perangkat keras yakni penghubung antara perangkat perangkat keras pembantu, dan komputer adalah software yang banyak dipakai oleh penggunaan barcode scanner pada aplikasi database yang lainnya.

(firmware) Perangkat lunak menetap seperti yang terdapat dalam jam tangan digital serta pengendali jarak jauh.

software development tool) Perkakas pengembangan perangkat lunak seperti Kompilator untuk bahasa pemrograman tingkat tinggi seperti Pascal serta bahasa pemrograman tingkat rendah yaitu bahasa rakitan.

• (free ‘libre’ software) Perangkat lunak bebas dan Perangkat lunak sumber terbuka.

• (shareware / trialware) Perangkat lunak uji coba

• (malware) Perangkat lunak perusak

• (freeware) Perangkat lunak gratis

Komputer mempunyai banyak macamnya dan tidak sedikit dati kita yang belum mengetahuinya. Kebanyakan orang hanya mengetahui personal computer dan laptop sehingga pada kesempatan kami akan mengulas berbagai macam komputer yang betujuan untuk membantu Anda dalam menambah pengetahuan tentang komputer.

Pengertian komputer menurut para ahli adalah adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Setelah sebelumnya saya telah membahas tentang sejarah perkembangan komputer dari generasi pertama sampai sekarang, maka pada artikel ini akan dibahas mengenai jenis – jenis komputer yang dilengkapi dengan contoh gambarnya.


Perlu diketahui perkembangan komputer dari masa ke masa ini menghasilkan berbagai macam komputer. Banyak vendor-vendor komputer menciptakan komputer karena kebutuhan dari para pelaku usaha dan perorangan, hasilnya sekarang terdapat berbagai macam jenis komputer dari ukuran keci, medium dan besar. Jenis-jenis komputer tesebut diberikan nama sesuai dengan fungsinya masing-masing.

Berikut ini adalah penjelasan mengenai jenis-jenis komputer yang kami lengkapi dengan contoh gambarnya sehingga lebih mudah untuk memahami berbagai macam komputer :

1. Personal Computer (PC)

Perosonal computer (PC) adalah komputer pribadi yang digunakan untuk menyelesaikan tugas perorangan. Komputer jenis ini biasa diletakkan di atas meja (Desktop Komputer). Untuk perangkat yang biasa diletakkan diatas meja adalah monitor, mouse dan keyboard, sementara CPU diletakkan dibawah meja, namun terkadang semua perangkat diletakan diatas meja. Jenis komputer ini untuk CPU dengan monitornya terpisah.

Penggunaan jenis komputer ini digunakan untuk keperluan mengakses atau mengedit data dengan waktu yang cukup lama, selain itu personal computer juga banyak digunakan untuk bermain game oleh para gamers . Fungsi utama dari personal computer (PC) adalah untuk mengolah data input dan menghasilkan output berupa informasi yang bermanfaat bagi user dan sesuai dengan keinginan user.

2. Desknote

Desknote adalah komputer portable yang memiliki ukuran yang lebih kecil dari personal computer (PC), namun tidak memiliki baterai. Sumber daya yang digunakan berasal dari listik secara langsung yang ada bisanya menggunakan terminal dan colokan listrik. Komputer jenis ini disebut desknote karena komputer ini bisa dibawa dan dipindahkan namun dalam penggunaannya sering diletakan dimeja. Fungsi dari desknote ini sama seperti personal computer(PC).

3. Laptop

Laptop adalah komputer portable yang berukuran relatif kecil dan ringan yang menggunakana baterai sebgai sumber daya, baterai ini dapat di cas untuk pengisian daya ketika baterai sudah lemah. Baterai laptop pada umumnya dapat bertahan antara 1 hingga 6 jam sebelum akhirnya habis, tergantung dari cara pemakaian, spesifikasi, dan ukuran baterai. Biasanya baterai yang sudah lama mengalami penurunan dalam ketahanan daya.

Laptop sering disebut komputer jinjing karena dapat dibawa keman – mana, biasanya untuk membawa latop menggunakan tas. Laptop memiliki fungsi yang sama dengan personal computer (PC) pada umumnya. Komponen yang terdapat di dalamnya sama persis dengan komponen pada desktop, hanya saja ukurannya diperkecil, dijadikan lebih ringan, lebih tidak panas, dan lebih hemat daya.

4. Notebook

 Seiring dengan perkembangan teknologi laptop dibuat dengan ukuran lebih kecil lagi, dan lahirlah laptop dengan ukuran yang lebih tipis yang ketebalannya mirip dengan buku kecil (note) sehingga keluarlah istilah notebook. Laptop dan notebook mempunyai bentuk yang hampir sama, untuk note biasanya mempunyai layar 10 in kebawah.

4. Netbook

Netbook adalah Komputer sejenis Notebook namun untuk ukurannya lebih diperkecil dan spesifikasi hardwarenya lebih rendah serta ada beberapa fitur yang dihilangkan dengan tujuan memperkecil ukuran, sehingg untuk harga netbook lebih murah dibandingkan dengan nootebook.

5. Subnotebook

 Subnotebook adalah perangkat komputer yang serupa dengan notebook tetapi memiliki ukuran atau dimensinya yang lebih kecil dari notebook. Untuk lebih mudah mudah memahami istilah subnotebook, bisa diberikan istilah subnotebook adalah notebook mini. Processor pada subnotebook umumnya mempunyai kecepatan rendah, memory yang dugunakan kecil dan kapasitas hardisk juga rendah. Hal ini disengaja untuk menghemat tenaga baterai yang berukuran kecil.

Perbedaan utama antara notebook dengan sub notebook adalah tidak adanya optical Drive (CD/DVD Writer) pada sub notebook, dikarenakan ukuran yang kecil tidak memungkinkan penempatan optical drive. Untuk dapat menggunakan optical drive, pemakai sub notebook mempunyai opsi menggunakan external optical drive.

6. Palmtop

Dengan berkembangnya teknologi nano komputer dan IC, maka ukuran laptop juga semakin kecil. Bahkan ukurannya sebesar telapak tangan (palm). Sehingga dijuluki palmtop. Dengan bentuk menyerupai Handpohne, sehingga lebih praktis dan mudah dibawa kemana-mana untuk berinternet dan kebutuhan mengirim serta menerima email

Palmtop berfungsi sebagai komputer pribadi yang dapat genggam. Palmtop memiliki ukuranyang cukup kecil, sehingga dapat simpan di saku tangan. Palmtop ini juga disebut “handtop”, komputer Ultra kecil ini mungkin memiliki khusus keyboard atau keypad untuk aplikasi entri data atau memiliki keyboard qwerty kecil.

7. PC Tablet

Kebutuhan pengguna PC/notebook untuk bekerja dan berkomunikasi membuat pabrikan menciptakan alat input (input) device selain keyboard dan mouse. Alhasil muncullah alat tulis kecil seperti pensil yang disebut dengan stylus. Stylus digunakan untuk menulis di monitor laptop/notebook dimana monitornya bisa diputar dan dilipat layaknya kita menulis di atas kertas. Komputer ini dinamakan PC Tablet

8. Rugged Laptop

Adalah laptop yang dikhususkan untuk kondisi ekstrim seperti tempat yang penuh goncangan atau berpotensi terhadap benturan, getaran dan air serta cuaca yang tidak mendukung untuk penggunaan PC biasa. Harganya paling mahal, dan PC ini biasanya digunakan oleh Pelaut, penyelam, Militer dan pekerja yang melakukan pekerjaan di lapangan dengan kondisi goncangan serta kelembaban yang ekstrim.

9. All in One PC (Touchscreen PC)

Komputer dimana motherboard, Processor, memory dan komponen komputer lainnya bersatu dengan monitor. Ukuran komputer ini beragam bisa mencapai 62 inc. Komputer ini juga dilengkapi dengan port Keyboard dan mouse wireless, selain itu layarnya juga layar sentuh, sehingga dapat mengakses menu dengan hanya menekan jari ke menu tersebut.

Biasanya komputer ini banyak digunakan di tempat umum, untuk melayani pelanggan yang datang seperti di Bandara penerbangan, Rumah sakit, Mall dll.

Sebenarnya masih banyak lagi bentuk komputer, dan setiap tahun akan bertabah jenis komputer untuk menyesuaikan dengan perkembangan teknologi

10. Server 

Ini adalah komputer fisik yang didesain utnuk menangani satu service atau lebih yang diminta oleh program aktif di komputer lain dalam satu jaringan. Untuk menangani tugas yang berat seperti itu maka wajar apabila server memiliki prosesor yang sangat besar, memory yang tinggi serta hard drives dengan kapasitas lebih besar. Di tahun 2010, server disebut menghabiskan 2,5% dari total konsumsi energy di Negara Amerika dengan sebagian besar konsumsinya dihabiskan oleh system pendingin server.

11. Mainframe

Satu lagi komputer berukuran jumbo yang dibuat untuk menangani program yang sangat besar dan banyak dalam satu rentang waktu, seperti sensus penduduk, pemilu, perdagangan saham, dan lainnya. Mainframe berjalan pada sejumlah mesin virtual, tidak hanya beroperasi pada sebuah komputer tunggal, maka Mainframe dapat menggantikan puluhan hingga ratusan server.

Fungsi dari mainframe adalah komputer dengan sistem operasinya mampu menyimpan dan mengakses library rutin dengan skala besar, kemudian juga mendukung puluhan bahasa pemrograman yang berbeda, dan bertindak mengawasi lalu lintas ketika beberapa program mencoba mengakses basis data secara bersamaan. Dan juga dipusatkan pada pusat data, telah lama menjadi sumber tenaga dari komputasi dunia bisnis.

12. Super computer

 Apabila mainframe mampu mengerjalan fungsi beberapa server maka super komputer adalah mainframe dengan daya proses paling kuat sehingga mampu mengerjakan banyak komputasi rumit yang memerlukan waktu lama. Super komputer biasanya terdiri dari beberapa komputer berkinerja tinggi yang bekerja salam waktu dan system yang sama dengan system parallel. Super komputer tercepat di dunia saat ini dumiliki oleh National Supercomputing Center di Tianjin, China. Konon memiliki kecepatan 1.4 kali lebih cepat dari superkomputer sebelumnya, Jaguar Cray XT5

Fungsi dari superkomputer dapat digunakan untuk tugas penghitungan-intensif seperti prakiraan cuaca, riset iklim (termasuk riset pemanasan global, pemodelan molekul, simulasi fisik (seperti simulasi kapal terbang dalam terowongan angin, simulasi peledakan senjata nuklir, dan riset fusi nuklir), analisikrip, dan lain-lain. Militer dan agensi sains salah satu pengguna utama superkomputer.

13. Wearable computer

Untuk komputer yang satu ini merupakan jenis yang dipakai pada tubuh manusia seperti jam tangan, kacamata, ponsel, atau bahkan pakaian. Wearable komputer kini sedang menjadi mode dalam dunia teknologi dan menjadi bahan penelitian di beberapa perusahaan teknologi besar. Bebrapa contoh wearable komputer yang sudah beredar di pasaran saat ini adalah Samsung Galaxy Gear dan Google Eye.

Fungsi dari wearable computer saat ini sudah sangat berkembang didalam kehidupan manusia, bahkan dalam bidang olahraga seperti sepakbola, sudah memanfaatkan wearable computer dengan menciptakan goal line technology atau teknologi garis gawang. 

Cara Kerja Komputer: Definisi Komputer Modern

Cara Kerja Komputer

Komputer yang dahulunya merupakan alat bantu hitung sederhana saat ini sudah mengalami perluasan makna. Komputer saat ini dapat diartikan sebagai suatu alat elektronik yang mampu melakukan prosesi informasi dimana komputer mampu mengambil data mentah kemudian mengolahnya dan mengeluarkannya sebagai suatu output spesifik.

Seluruh rangkaian proses ini merupakan dasar sederhana dari kerja komputer. Pengambilan informasi dinamakan inputpenyimpanan informasi disebut memory atau storage, pengolahan informasi dinakana processing, sementara pengeluaran output spesifik tentu saja disebut dengan output. Pada dasarnya komputer di belahan dunia manapun bekerja dengan keempat dasar ini, dan dengan menyederhanakan menjadi empat bagian besar di atas Anda mungkin bisa lebih mudah mengerti.

Cara Kerja Komputer

Kemudian kami akan membagi masing-masing bagian besar tersebut sehingga Anda bisa mengerti cara kerja komputer dengan lebih detail.

Dalam proses input beberapa perangkat yang sering Anda temui misalnya mouse, keyboard, ataupun mikrofon yang Anda sambungkan ke PC Anda. Apapun yang dapat membuat sinyal masuk ke dalam komputer maka disebut dengan input.

Sementara untuk proses penyimpanan maka pada PC yang Anda miliki pastilah terdapat hard drive. Beberapa media penyimpanan lain yang mungkin Anda kenali misalnya flash disk, micro SD, atau memory card.

Kemudian bagian yang memiliki fungsi pemrosesan informasi pada PC Anda disebut dengan central processor unit ataupun CPU. Bagian ini merupakan microchip yang ditanamkan di dalam PC Anda, dan merupakan otak dari PC Anda. Tanpa alat kecil ini maka seluruh proses yang berjalan pada PC Anda tidak mungkin terjadi. Nah inilah alasannya mengapa Anda harus selalu mendinginkan CPU Anda untuk mencegah overheating.

Terakhir alat yang biasa menjadi tempat output pada PC Anda misalnya adalah layar monitor LCD, speaker, ataupun printer yang Anda gunakan sehari-hari untuk mencetak pekerjaan Anda.


Cara Kerja Komputer: Perangkat Standar di Dalam PC

Jika Anda membaca artikel tentang cara kerja komputer untuk memulai merakit PC, maka kami akan menjelaskan secara sederhana tentang beberapa perangkat standar yang menyusun PC sehingga PC dapat bekerja sebagaimana mestinya.

Nah PC pada umumnya memiliki “kerangka utama” yang disebut dengan motherboard. Beberapa orang menyebutnya sebagai base board, main circuit board, backplane board, mobo, main board, dan semacamnya. Intinya perangkat ini merupakan papan sirkuit utama yang menjadi tempat bagi berbagai macam perangkat lainnya untuk saling berkomunikasi.

Cara Kerja Komputer
Asus P5AD2-E Motherboard

Anda yang baru pertama kali melihat mobo ini pasti merasa njlimet alias kebingungan karena banyaknya komponen yang tertanam di dalam sana. Namun komponen mayor yang umumnya terdapat pada mobo standar sebenarnya hanya sebagian, yakni CPU, RAM (Random Access Memory), BIOS (Basic Input/Output System), CMOS (Complimentary Metal Oxide Semiconductor Random Access Memory), Cache Memory, Expansion Bus, Chipsets, CPU Clock, saklar dan jumper.

Nah Mari Kita Bahas Bagian Tersebut Satu Per Satu.

CPU sebagaimana telah kami jelaskan di atas merupakan otak dari keseluruhan komputer Anda yang bertanggung jawab atas segala macam pemrosesan yang tejadi di komputer Anda. Beberapa jenis CPU yang mungkin sudah Anda kenal misalnya Pentium, Intel Core i5, AMD Athlon, Cyrix 486, dan masih banyak lagi. Bagi Anda yang ingin merakit komputer Anda harus memperhatikan kesesuaian socket CPU dengan mobo yang Anda beli ya. Karena tidak seluruh CPU kompatibel dengan seluruh mobo.

RAM merupakan chip komputer yang menyimpan data dinamik sementara untuk meningkatkan performa komputer Anda selagi komputer Anda bekerja. Analoginya, jika Anda ingin melakukan suatu pekerjaan maka RAM sementara akan mengambil data tersebut sehingga CPU tidak perlu mengambilnya secara terus menerus dari hard disk. Meski demikian RAM merupakan media penyimpanan yang volatile dimana ia akan kehilangan datanya ketika PC Anda dalam kondisi mati.

BIOS merupakan suatu memori yang terdiri dari software yang mengendalikan hardware sistem secara keseluruhan dan berperan sebagai tampilan antarmuka antara sistem operasi dan hardware.

CMOS RAM merupakan suatu blok memori terpisah yang terdapat di dalam mobo. CMOS RAM bahkan memiliki baterai tersendiri sehingga ketika PC dalam kondisi mati CMOS RAM akan mempertahankannya. Hal inilah yang menjaga PC Anda mengalami rekonfigurasi ketika kemudian dinyalakan. Beberapa informasi yang disimpan di dalam CMOS RAM adalah jenis hard disk, informasi mengenai CPU, ukuran RAM, waktu dan tanggal, info serial dan port parallel, informasi mengenai plug and play, serta pengaturan penyimpanan daya.

Cara Kerja Komputer
CMOS RAM

Cache memory merupakan blok kecil RAM berkecapatan tinggi yang bertugas melakukan preload informasi dari memori utama untuk diteruskan ke CPU.

Expansion bus merupakan suatu alur input atupun output dari CPU ke perangkat lainnya. Biasanya terdiri atas beberapa colokan di mobo. Beberapa kegunaannya adalah untuk menyambungkan PCI.

Chipsets merupakan suatu kumpulan sirkuit yang berfungsi untuk mengatur aliran data dari dan menuju komponen PC. Beberapa komponen chipsets adalah CPU, memori utama, cache memory sekunder, serta perangkat apapun yang disambungkan kepada expansion bus. Secara umum lazimnya komputer memiliki dua chipsets utama yakni the north bridge dan the south bridge.

The north bridge memiliki fungsi untuk mengatur transfer antara CPU dan RAM sehingga ia diletakkan dekat dengan CPU dan beberapa orang menyebutnya GMCH (Graphic and Memory Controller Hub). Sementara the southbridge merupakan perangkat yang bertugas mengatur hubungan atara perangkat-perangkat yang lebih lambat.

Cara Kerja Komputer
South Bridge dan North Bridge pada Motherboard

CPU Clock memiliki fungsi sinkronisasi seluruh aktivitas yang terjadi di PC Anda. Mudahnya CPU Clock lah yang memberikan “nyawa” kepada PC Anda sehingga Anda saat ini barangkali bisa membaca artikel ini menggunakan PC Anda.


Cara Kerja Komputer: Sistem Operasi

Setelah Anda membaca sedikit mengenai cara kerja komputer, dan dasar-dasar dari motherboard, saatnya Anda mengerti mengenai sistem operasi. Sistem operasi merupakan software inti dari komputer yang mengatur seluruh aktivitas input, output, penyimpanan, dan processing. Anda yang saat ini menggunakan ponsel cerdas pun kami yakin sudah memahami ini karena pada ponsel Anda pun memiliki sistem operasi khusus.

Meski demikian sistem operasi ini pun berdiri pada BIOS (sebagaimana yang telah kami jelaskan di atas) yang merupakan suatu firmware yang seharusnya sudah ada jika Anda merakit seperangkat mobo lengkap.

Manfaat Komputer Dalam Berbagai Bidang


Seiring dengan semakin maju dan berkembangnya teknologi, tidak dapat dipungkiri bahwa komputer memiliki peranan yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Ada banyak manfaat dari komputer yang bisa digunakan diberbagai bidang yang kemudian dapat dimaksimalkan dengan sebaik-baiknya. 
Peran komputer dalam kehidupan kita sehari-hari memang la sangat la penting,baik itu untuk mempermudah pekarjaan atau pun yang lain nya,di bawah ini ada beberapa manfaat dari komputer dalam kehidupan sehari-hari.


1. Bidang Pendidikan


Salah satu manfaat komputer yang utamaadalah di bidang pendidikan. Komputer bisa menjadi sarana belajar untuk meningkatkan kemampuan siswa. Komputer menjadi salah satu bidang studi dan kemampuan yang wajib dimiliki oleh setiap siswa.  Dengan mempelajari dan membiasakan diri menggunakan komputer sejak sekolah, dimasa depan nantinya kita akan bisa bersaing saat masuk kedunia kerja nanti.

Dengan adanya komputer mempermudah bagi pegawai administrasi sekolah untuk membuat kurikulum pengajaran , jadwal pelajaran sekolah, membuat daftar nama siswa , membuat daftar nilai siswa , membuat absen siswa , membuat perhitungan gaji pegawai dan membuat perencanaan pengajaran bagi guru-guru sekolah.


Mengakses Informasi Pendidikan lewat Internet. Seiring perkembangan jaman Internet telah merambah sekolah-sekolah setingkat kecamatan,sehingga akses informasipun semakin mudah diperoleh untuk kemajuan pendidikan tiap-tiap sekolah.

2. Bidang Perbankan

Di dalam bidang perbankan sangat jelas sekali fungsi komputer ini. Dengan adanya komputer, segala aktivitas perbankan baik itu simpan pinjam dan transaksi keuangan lainnya dapat berjalan dengan lancar. Dengan adanya sistem yang canggih di dalam komputer perbankan dapat menjamin keamanan dan kerahasiaan dari setiap nasabah.

Komputer di dalam dunia perbankan juga berfungsi untuk menyimpan dan mengolah berbagai data. Aplikasi yang terpasang di dalam komputer juga dapat menjadi salah satu sumber data analisa untuk mengambil keputusan dalam mengembangkan diri. Tanpa sistem komputer yang kuat, bidang perbankan tidak akan berjalan dengan baik.

3. Bidang Kesehatan

Di bidang kedokteran komputer sangat berperan untuk menolong jiwa manusia, dan riset bidang kedokteran. Komputer digunakan untuk mendiagnosa penyakit, menemukan obat yang tepat, menganalisa organ tubuh manusia bagian dalam yang sulit dilihat. 

Sistem CAT (Computerized Axial Tomography) untuk menggambar struktur otak dan mengambil gambar seluruh organ tubuh yang tidak bergerak dengan menggunakan sinar-X. Sedangkan untuk yang bergerak menggunakan sistem DSR (Dynamic Spatial Reconstructor), yaitu melihat gambar dari berbagai sudut organ tubuh.

SPECT (Single Photon Emission Computer Tomography), merupakan sistem komputer yang mempergunakan gas radiokatif untuk mendeteksi partikel-partikel tubuh yang ditampilkan dalam bentu gambar. Bentuk lain adalah PET (Position Emission Tomography) juga merupakan sistem komputer yang menampilkan gambar yang mempergunakan isotop radioaktif. Selain itu NMR (Nuclear Magnetic Resonance), yaitu teknik mendiagnosa dengan cara memagnetikkan nucleus (pusat atom) dari atom hydrogen.
Saat ini telah ada temuan baru yaitu komputer DNA, yang mampu mendiagnosis penyakit sekaligus memberi obat. Ehud Shapiro beserta timnya dari Institut Sains Weizmann, Rehovot, Israel, telah membuat komputer DNA ultrakecil yang mampu mendiagnosis dan mengobati kanker tertentu. Komponen penyusun komputer DNA adalah materi genetik yang diketahui urutan basanya. Seperti diketahui bahwa urutan gen secara intrinsik mempunyai kemampuan inheren untuk mengolah informasi layaknya komputer. 
Oleh karena itu triliunan mesin-mesin biomolekul-yang bekerja dengan ketepatan lebih dari 99,8% itu, dapat dikemas dalam setetes larutan. Komputer DNA-menggunakan untai nukleotida sebagai masukan data, dan molekul biologi aktif sebagai luaran data-dapat menghasilkan sistem kendali logis dari proses-proses biologi. Mesin ini bahkan mampu mengerjakan soal-soal matematika.
4. Bidang Transportasi


Di bidang penerbangan dan luar angkasa komputer digunakan untuk mengontrol kendali pesawat menggantikan pilot, menghitung ketinggian pesawat, mengontrol panel-panel kendali seperti keadaan mesin, bahan bakar, dan kecepatan. Komputer juga digunakan untuk mengontrol pesawat ruang angkasa baik dengan awak maupun tanpa awak ke planet dan mempelajari keadaan dan isi planet.
5. Bidang Bisnis

Dengan adanya komputer , segala urusan administrasi yang biasanya harus dilakukan secara manual dapat dipermudah dengan menggunakan komputer. Berbagai aplikasi pengolah kata dan data dapat membantu di dalam urusan administrasi ini dan berbagai pengolahan data lainnya.

Di bidang bisnis baik perdagangan barang maupun jasa komputer akan sangat penting untuk kegiatan transaksi baik rutin, periodik, maupun insidentil dan menyediakan informasi dengan cepat dan tepat.
Sistem Informasi Manajemen (SIM) / Management Information system (MIS), merupakan sistem informasi yang sudah banyak diterapkan pada perusahaan yang bergerak bidang perdagangan barang dan jasa baik pada perusahaan besar, menengah, bahkan perusahaan kecil. SIM diterapkan pada semua tingkat atau level manajemen yang ada yaitu manajemen tingkat atas(top management), manajemen tingkat menengah (middle management), dan manajemen tingkat bawah (lower managementi).
Di perusahaan dagang seperti department store, telah dipergunakan mesin cash register (mesin kasir) yang dilengkapi dengan kontrol komputer sehingga mesin tersebut dapat dikontrol oleh pihak manajer hanya dari ruangan kerjanya secara cepat dan tepat, untuk scanning barcode kode barang dagangan, menghitung rugi laba, inventori dan sebagainya. Pada perusahaan jasa seperti perbankan komputer digunakan untuk menghitung bunga secara otomatis, transaksi on-line, ATM, dan sebagainya.
Komputer juga banyak digunakan untuk proses akuntansi, melakukan analisa keuangan, neraca, rugi laba, dan sebagainya. Bahkan ada beberapa software yang secara khusus disediakan untuk operasi akuntansi. Di bidang perhotelan komputer digunakan untuk menentukan jumlah dan jenis kamar yang telah terisi dan masih kosong. Bahkan saat ini sudah masyarakat untuk penjualan pertokoan kecil, Usaha Kecil dan Menengah (UKM), apotik dan bermacam-macam usaha kecil lainnya.
6. Bidang Jasa Pengiriman Barang


Kantor Pos bisa mengirimkan dokumen pengiriman barang lebih cepat dan akurat.Dengan adanya komputer dan internet orang tidak lagi menunggu berhari-hari menerima surat, cukup lewat email saja lebih cepat dalam sekejap , jadi dunia menjadi semakin sempit dalam arti bisa diakses sedemikian cepatnya.

7. Bidang industri Otomotif
Mobil-mobil di buat dari kerangka body, mesin, peralatan elektronik di pabrik dengan bantuan robot yang dikendalikan oleh komputer dengan leih akurat. Dengan bantuan komputer pabrik-pabrik otomotif bisa memproduksi mobil dalam jumlah ratusan perbulan, yang tidak mungkin dikerjakan secara manual dengan tenaga manusia.

8. Bidang Industri

Di bidang industri, komputer telah dipergunakan untuk mengontrol mesin-mesin produksi dengan ketepatan tinggi, misalnya CNC (Computer Numerical Contor) pengawasan numeric atau perhitungan, CAM (Computer Aided Manufacture), CAD (Computer Aided Design), yaitu untuk merancang bentuk (desain) sebuah produk yang akan dikeluarkan pada sebuah industri atau pabrik.
Misalnya sebuah mesin serba guna dalam industri metal sehingga dapat kita jumpai berbagai produk industri logam yang bervariasi dan kita bayangkan sulit apabila dikerjakan secara manual. Banyak pula mesin-mesin dalam industri garmen dilengkapi dengan kontrol komputer, misalnya melakukan pewarnaan, membuat border, dan sebagainnya.
Selain itu industri modern saat ini juga memanfaatkan robot yang secara otomatis melakukan kerja-kerja tertentu dalam sebuah industri yang dikontrol oleh komputer yang tidak mungkin dikerjakan manusia. Contohnya tangan robot dikontrol oleh komputer digunakan untuk memasang komponen-komponen renik dan chip-chip pada motherboard komputer.
9. Bidang Jasa Percetakan



Percetakan koran, majalah , buku-buku, semua dikerjakan dengan mesin yang di operasikan oleh komputer sehingga dalam waktu singkat bisa mencetak buku atau majalah atau koran dalam jumlah ratusan bahkan jutaan exemplar, bisa menghemat waktu dan biaya. 

Seandainya dikerjakan dengan manual oleh manusia, butuh berapa ribu orang untuk mengetik di kertas koran dan perlu berapa lama untuk menyelesaikan, keburu berita menjadi basi dantidak up-to date lagi.

10. Bidang Industri Perfilman



Semua efek-efek di dunia akting , animasi, dan penyotingan adegan film semua di rekam dengan perangkat elektronik yang dihubungkan dengan komputer. Animasinya juga di kembangkan mempergunakan animasi yang dibuat dengan aplikasi komputer. 

11. Bidang Industri Rekaman

Untuk menghasilkan suara yang bagus perlu pengaturan perekam dan modifikasi suara dengan media komputer, serta mencetak lagu-lagunyapun di bantu dengan system komputer. Untuk mencetak album kedalam VCD atau DVD perlu bantuan pogram komputer untuk memproses pembuningan atau pembakaran CD sehingga bisa merekam suara dengan kualitas sangat tinggi.

12. Bidang Pertahanan dan Keamanan



Bidang pertahanan dan keamanan juga termasuk dalam salah satu manfaat komputer di berbagai bidang. Dengan adanya komputer, setiap negara bisa memperkuat barisan pertahanannya dari serangan luar. Peralatan canggih yang ada untuk bertahan dan menyerang juga bisa dikendalikan oleh komputer.

Dibidang militer komputer digunakan untuk mengendalikan senjata atau peluru kendali. Untuk navigasi kapal laut dan kapal selam, untuk melakukan simulasi peperangan, dan melakukan pengiriman sandi-sandi rahasia militer.

Negara maju seperti Amerika telah dilengkapi dengan peralatan satelit yang dikendalikan dari Bumi, untuk memantau serta memetakan keadaan dipermukaan Bumi, pada Perang dunia II dan yang terakhir dengan Irak , Amerika menggunakan Jaringan Inteligen yang dilengkapi dengan Teknologi komputer dan Informasi modern sehingga bisa mengalahkan lawan-lawanya.

13. Bidang Olah Raga

Pertandingan sepak bola piala dunia di tayangkan oleh satelite yang di hubungkan dengan pesawat penerima di bumi kemudian dipancarkan ke seluruh satelit pemancar TV di belahan bumi, sehingga acara olah raga sedunia itu bisa dinikmati oleh semua orang. Bahkan sekarang sedang di-kembangkan teknologi garis gawang untuk menentukan masuk tidaknya bola kedalam gawang.

14. Bidang Kriminalitas


Komputer dapat digunakan untuk Crime analaisis Support system, yaitu sistem pendukung keputusan bidang kriminalitas. Polisi dapat mempelajari fakta dan mengambil kesimpulan dengan cepat dan tepat, misalnya mendeteksi pelanggaran lalu lintas, melakukan sidik jari, dan sebagainya.
Sistem komputer lain yang digunakan untuk bidang kriminalitas adalah :
§ PROMIS (Prosecutor-Offender management Information System), yang dapat memberikan informasi mengenai masalah-masalah kriminalitas mana yang paling penting dan dapat memberikan informasi mengenai bukti-bukti dari tertuduh untuk dibawa ke pengadilan.
§ CATCH (Computer-Assisted Terminal Criminal Hunt), menyediakan informasi mengenai deskripsi secara mendetail dari orang-orang yang dicurigai dan akan tampil di layer komputer.
§ MOTION (Metropolitan Orleans Total Information Online Network), menyediakan informasi tentang orang-orang yang pernah terlibat kejahatan berupa data pribadi, nama samaran, sidik jari, dan foto dari berbagai sudut.
§ ARJIS (Automated Reginal Justice Information System), menyediakan informasi sidik jari dan tingkah laku pelaku kriminal.

15. Bidang Entertaiment dan Games

Saat ini komputer tidak saja digunakan pada bidang-bidang pekerjaaan dan penelitaian saja. Namun banyak yang digunakan untuk bidang entertainment dan permainan (games).
Bidang entertainment misalnya untuk pembuatan animasi, periklanan, settting, bahkan untuk bermain musik. Di bidang Permainan komputer bisa digunakan untuk permainan (games) tiga dimensi (3D) dilengkapi dengan audiovisual yang menarik dan memberikan special efect. Bahkan kita dapat bermain dengan teman dalam satu komputer. Atau kita bermain dengan lawan dari komputer itu sendiri, misalnya bermain catur dan kartu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Macam - macam teknik pencurian data yang paling sering dipakai

(4.4 Informatika) Mengolah data dengan pengolah angka untuk menghilangkan error,menyatakan hubungan, atau memudahkan untuk diproses komputer.

Komoditas Satwa Harapan